TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Perkasa Pamekasan Ajak Seluruh Masyarakat dan Calon Ciptakan Pilkades Damai

  • Bagikan
Farid Afandi Ketua Perkasa Pamekasan menyerukan Pilkades damai, Aman dan Bermartabat.

PAMEKASAN. Persatuan Kepala Desa (Perkasa) se-kabupaten Pamekasan mengajak seluruh masyarakat dan para Calon Kepala Desa (Cakades) untuk mensukseskan dan menciptakan Pelaksanaan Pemilihan Desa (Pilkades) damai.

Ketua Perkasa Pamekasan Farid Afandi menyerukan untuk sama-sama mensukseskan perhelatan Pilkades serentak tahun 2021 dengan damai, Aman dan Bermartabat.

Ia menyebut, pesta demokrasi tingkat desa harus disambut dan dijalankan dengan penuh tanggung jawab demi terselenggaranya Pilkades serentak yang demokratis dan membawa kebaikan untuk masyarakat Pamekasan.

BACA JUGA :  Putusan PTUN Keluar, Pilkades Taraban Larangan Berpotensi Ditunda

“Ayo bersama-sama dan bergotong royong mensukseskan Pilkades serentak ini dengan damai, aman dan kondusif untuk seluruh elemen masyarakat dan para calon Kades di Pamekasan serta mematuhi dan melaksanakan setiap tahapan yang ada,” kata Kepala Desa Tentenan Timur itu.

BACA JUGA :  Pemkab Pamekasan Launching KIHT Pertama di Jatim dan Ketiga di Indonesia

Perbedaan pilihan dalam pemilihan itu wajar dan mari kita sikapi dengan arif dan bijaksana, jangan mudah terprovokasi.

Ia mengingatkan, meski beda pilihan dan beda dukungan dengan tetangga dan saudaranya sendiri untuk tetap guyup rukun. Sebab, Pada dasarnya seluruh pemilihan itu ada yang menang dan ada yang kalah dan semuanya harus siap menang dan siap kalah.

BACA JUGA :  Lutfil Hakim Pimpin PWI Jatim untuk Periode 2021-2026

“Ayo Ciptakan situasi yang kondusif dan tidak akan berbuat anarkis dan senantiasa menjaga kondusifitas selama pelaksanaan Pilkades,” tandasnya.

Untuk diketahui, Pilkades serentak di kabupaten Pamekasan akan diikuti oleh 74 desa yang tersebar di 13 kecamatan yang akan digelar pada tanggal 23 April 2022.

Baca berita lainnya di Google News atau langsung ke halaman Indeks
  • Bagikan