PAMEKASAN. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menggelar kegiatan ‘Istighasah Pelepasan Kafilah dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW‘ untuk kelancaran pelaksanaan MTQ Jatim ke-29 di kabupaten Pamekasan.
Kegiatan istighasah dipimpin Bupati Baddrut Tamam bertempat di Pendopo Mandhapa Aghung Ronggosukowati, Senin (25/10/2021).
Kepala Bagian (Kabag) Kesra Setkab Pamekasan, Halifaturrahman mengatakan, kegiatan pelepasan para kafilah/peserta dan istighosah untuk kesuksesan dan kelancaran acara MTQ.
Mamang biasa disapa berharap, Pamekasan sebagai tuan rumah bisa memenangkan kejuaraan secara umum.
Bahkan, ia menyebut, proses pembinaan tidak hanya dilakukan di Kabupaten Pamekasan saja, tetapi juga di Surabaya.
“Pembinaan itu untuk meningkatkan SDM yang ada,” katanya.
Diketahui, untuk Kabupaten Pamekasan sendiri, jumlah kafilah yang ikut MTQ Jatim ke-29 ada sekitar sekitar 52 peserta.
Sementara itu, Bupati Baddrut Tamam menyampaikan terimakasih kepada seluruh kafilah atau peserta yang turut hadir dalam acara ‘Istighasah Pelepasan Kafilah dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW‘ ini.
Bupati Baddrut Tamam kemudian secara resmi melepas peserta MTQ Jatim ke-29 asal Pamekasan. Bahkan kata dia, Pemkab Pamekasan sudah menyiapkan Hadiah umroh sebagai hadiah untuk peserta.
“Pamekasan sebagai tuan rumah semoga bisa menjadi juara umum dalam ajang bergengsi tingkat Jawa Timur, untuk kemudian bisa berkontestasi di ajang selanjutnya, yaitu di skala nasional,” harap Bupati Baddrut Tamam.