Pertama di Jatim, IAIN Madura Terima Sertifikat ISO Berstandar Internasional

  • Bagikan
Rektor IAIN Madura Mohammad Kosim (kanan) saat menerima sertifikat ISO dari Presiden Direktur MSC Global dan DGI Certification Sholihin Agung Darmawan (kiri). Selasa, (04/05/2021).

Kosim menyebut, sertifikat ISO ini sangat penting bagi kampus IAIN Madura. Sebab ada banyak manfaat yang akan didapat dari sertifikat ISO ini.

Pertama dengan sertifikat ISO bisa lebih neningkatkan budaya mutu akademik berstandar internasional di lingkungan kampus.

Kemudian pengakuan dan kepercayaan masyarakat dan pemerintah terhadap kampus akan lebih tinggi. Sebab, sudah mengantongi sertifikat internasional.

“Dari awal memang kami berkomitmen membentuk tim sertifikasi ISO untuk menyiapkan semua naskah dan kebutuhannya,” kata mantan aktivis PMII itu

BACA JUGA :  Viral Guru ASN di SMAN 1 Pamekasan Pukul Siswanya, Kepsek : Mungkin Khilaf

Untuk diketahui, Tim sertifikat ISO tersebut terdiri dari jajaran Pimpinan Rektor, Fakultas hingga masing-masing kaprodi dengan dikoordinatori Lembaga Penjamin Mutu (LPM) IAIN Madura.

Presiden Direktur MSC dan DGI Certification Sholichin Agung Darmawan menjelaskan, dengan sertifikasi ISO, membuktikan secara internal tata kelola sudah terstruktur. Kemudian, IAIN Madura diakui telah memiliki tata kelola sesuai dengan standar internasional.

Baca berita lainnya di Google News atau langsung ke halaman Indeks
  • Bagikan