PAMEKASAN. Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto melakukan silaturahmi dengan jurnalis dari berbagai media di Joglo Mapolres setempat, Kamis (21/10/2021).
Silaturahmi bersama para buruh tinta tersebut merupakan pertemuan perdana yang diadakan AKBP Rogib Triyanto dengan jurnalis Kabupaten Pamekasan yang baru satu bulan menjabat Kapolres.
Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto mengajak jurnalis yang bertugas di Kabupaten Pamekasan untuk bisa menciptakan kondusifitas melalui pemberitaan.
AKBP Rogip menilai, kemitraan antara Polres dengan rekan-rekan media tidak dapat dipisahkan dalam hal memberikan informasi.
Ia berharap kerjasama ke depan diharapkan dapat lebih ditingkatkan lagi dan dapat dipertahankan terus supaya sama-sama tetap bersinergi antara polisi dengan awak media.
“Tentunya teman-teman media merupakan mitra kita dalam mengedukasi masyarakat, khususnya saat ini yang masih dalam suasana pandemi,” tandasnya.