PAMEKASAN CHANNEL. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Tani Merdeka Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur telah menyatakan komitmennya untuk bersinergi dengan pemerintah dalam mengawal program-program yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Pamekasan.
Menurut Ketua DPC Tani Merdeka Pamekasan Basri, organisasi tersebut akan bekerja sama dengan pemerintah untuk memantau dan mengawal pelaksanaan program-program yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani.
“Kami akan bersinergi dengan beberapa instansi terkait dalam lingkup Kabupaten Pamekasan. Dan kita akan mengawal seluruh program yang sifatnya di wilayah pertanian Kabupaten Pamekasan,” kata Basri saat rapat DPC Tani Merdeka, Minggu (2/2/2025).
DPC Tani Merdeka Pamekasan dalam beberapa hari ke depan, juga akan melakukan prosesi pelantikan yang akan melibatkan kepengurusan strategis di wilayah Pamekasan.
“Dalam waktu dekat ini kami akan pelantikan dan deklarasi sebagai wujud dari keseriusan kami dalam mengawal program pemerintah pusat. Untuk pengurus yang pasti dari tingkatan desa, kecamatan dan kabupaten,”ujarnya.
Sementara, Pembina DPC Tani Merdeka Pamekasan Munaji telah menyambut baik komitmen DPC Tani Merdeka Pamekasan untuk bersinergi dengan pemerintah.
“Kami sangat mengapresiasi komitmen DPC Tani Merdeka Pamekasan untuk bersinergi dengan pemerintah dalam mengawal program-program untuk kesejahteraan petani,”ungkap Munaji.
Dengan demikian, DPC Tani Merdeka Pamekasan akan terus bekerja sama dengan pemerintah untuk mengawal program-program yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Pamekasan.
“Tani merdeka pamekasan siap menyambut baik program pemerintah pusat, terlebih kesejahteraan petani di pulau madura,”tandasnya.
Penulis : Idrus Ali
Editor : Mulyadi