PSBB dan SMK Putra Bangsa Pamekasan Gelar Khitan Gratis untuk Seratus Anak

- Jurnalis

Sabtu, 8 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Yayasan Pamekasan Sehat Bersih Barokah (PSBB) bersama Jurnalis Center Pamekasan (JCP) menggelar khitanan massal gratis di Aula SMK Putra Bangsa, Sabtu (8/7/2023).

Yayasan Pamekasan Sehat Bersih Barokah (PSBB) bersama Jurnalis Center Pamekasan (JCP) menggelar khitanan massal gratis di Aula SMK Putra Bangsa, Sabtu (8/7/2023).

PAMEKASAN CHANNEL. Yayasan Pamekasan Sehat Bersih Barokah (PSBB) bersama Jurnalis Center Pamekasan (JCP) menggelar khitanan massal gratis di Aula SMK Putra Bangsa desa Waru Barat Pamekasan. Sabtu (8/7/2023).

Khitan massal gratis yang diikuti sebanyak 100 peserta itu menggandeng Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Putra Bangsa Waru.

Selain khitan gratis, puluhan peserta khitan massal mendapatkan fasilitas lain berupa obat-obatan gratis, dan bingkisan berupa susu dan jajanan dari pihak kepanitiaan.

BACA JUGA :  Batik KaDe, Batik Lokal Khas Pamekasan Tembus Internasional

Ketua Yayasan PSBB Ra Jamaluddin Syam berharap kegiatan yang terlaksana seminggu dua kali ini menjadi amal ibadah seluruh pihak yang terlibat dalam aksi sosial.

“Alhamdulillah tim PSBB dan JCP tetap solid dan istiqomah dalam menebar manfaat kepada masyarakat umum dengan kegiatan khitan massal gratis,” katanya.

Dikatakan, Yayasan PSBB yang dipelopori oleh Jurnalis Center Pamekasan dapat diterima oleh berbagai kalangan, baik masyarakat bawah hingga pemerintahan.

“Terbukti kegiatan khitan massal gratis ini berjalan setiap hari Sabtu dan Minggu. Harapannya, semoga tetap menjadi garda terdepan dalam menebar kebaikan untuk sesama, terutama bagi yang kurang mampu,” tandasnya.

BACA JUGA :  Ribuan Orang Hadiri Deklarasi Paguyuban Pelopor Petani dan Pedagang Tembakau se-Madura di Pamekasan

Sementara itu, Ketua Panitia GO Slides Baitur Rahman mengucapkan banyak terima kasih kepada tim PSBB dan JCP yang telah sudi bekerja sama dalam aksi sosial berupa khitan massal gratis.

Menurutnya, bakti sosial yang berlangsung selama tiga hari tidak hanya menggalakkan khitan massal gratis. Akan tetapi juga menyuguhkan beberapa kegiatan yang serba gratis.

BACA JUGA :  Bupati Pamekasan Badrut Tamam Bersyukur MTQ Jatim Berjalan Lancar

“Berupa khitan massal, pemeriksaan lab, pengobatan, donor darah, pameran, bazar, servis elektronik, dan servis handphone. Semuanya serba gratis,” ungkapnya.

Ia menyebut, acara yang diberi nama GO Slides tersebut sengaja mengusung tema ‘Berkolaborasi Membangun Misi’ supaya lebih dekat dengan masyarakat.

“Tujuan bagaimana instansi (SMK Putra Bangsa) dapat bermanfaat dan membantu masyarakat sekitar. Alhamdulillah acara GO Slides disambut antusias masyarakat,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel pamekasanchannel.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Pamekasan Apresiasi Prestasi Siswa yang Juara Balap Motor
Nol Kematian, Dinkes Pamekasan Catat 467 Kasus DBD dari Awal Januari hingga 14 April 2025
Coba Dulu Sate Lalat Khas Pamekasan saat Libur Lebaran Idul Fitri
Terjebak Bisnis Rokok Bodong Jadi Kaya dan Sejahtera, Ini Bahaya Kadar dan Tar Tanpa Pengujian Ketat
Wabup Pamekasan Sidak Puskesmas Larangan Badung, Pastikan Pelayanan Berjalan Maksimal
Menteri ATR/Kepala BPN Instruksikan Satker di Daerah untuk Lakukan Peninjauan Sekitar DAS sebagai Langkah Preventif Banjir
Pamekasan Sering Banjir, Emil Dardak: Ada Warga Menolak untuk Dinormalisasi
Tahap 1, Proyek Bangunan Puskesmas Bulangan Haji di Pamekasan Sedot Anggaran 7,9 Miliar

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 15:33 WIB

Bupati Pamekasan Apresiasi Prestasi Siswa yang Juara Balap Motor

Senin, 14 April 2025 - 15:02 WIB

Nol Kematian, Dinkes Pamekasan Catat 467 Kasus DBD dari Awal Januari hingga 14 April 2025

Kamis, 3 April 2025 - 13:58 WIB

Coba Dulu Sate Lalat Khas Pamekasan saat Libur Lebaran Idul Fitri

Sabtu, 29 Maret 2025 - 21:08 WIB

Terjebak Bisnis Rokok Bodong Jadi Kaya dan Sejahtera, Ini Bahaya Kadar dan Tar Tanpa Pengujian Ketat

Sabtu, 22 Maret 2025 - 16:18 WIB

Wabup Pamekasan Sidak Puskesmas Larangan Badung, Pastikan Pelayanan Berjalan Maksimal

Berita Terbaru