PAMEKASAN CHANNEL. SMK Bina Husada Pamekasan memberikan penghargaan kepada salah satu siswinya, Dewi Lailatin Fajriyah, kelas XII Keperawatan.
Dewi berhasil meraih juara 1 dalam ajang lomba Petanque Kejurwil Madura yang diadakan di Sumenep.
Atas pencapaian tersebut, pihak sekolah memberikan penghargaan berupa pembebasan biaya SPP kepada Dewi sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja kerasnya.
Kepala sekolah SMK Bina Husada Pamekasan, Bapak Zulmy Sugmara Arifianto, S.Kep.,Gr, menyatakan komitmennya untuk terus mendukung dan memberikan penghargaan kepada siswa dan siswi yang berprestasi.
“Kami berkomitmen untuk memberikan reward kepada setiap siswa dan siswi yang meraih prestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional,”katanya Senin, 05 Agustus 2024.
Penghargaan itu diharapkan dapat memotivasi siswa lain untuk terus berusaha meraih prestasi dalam berbagai bidang.
Sementara itu, Rica Wulandari, S.Pd, selaku Waka. Kesiswaan, menyampaikan selamat dan sukses kepada Dewi Lailatin Fajriyah.
Ia mengingatkan kepada seluruh siswa dan siswi akan pentingnya disiplin dan tanggung jawab dalam mencapai kesuksesan.
“Disiplin dan bertanggung jawab adalah kunci untuk meraih prestasi,” tegas Rica dalam apel.
Ia menyebutkan, bahwa Prestasi yang diraih oleh Dewi Lailatin Fajriyah bukan hanya kebanggaan bagi dirinya dan keluarganya, tetapi juga bagi seluruh civitas akademika SMK Bina Husada Pamekasan.
Baginya, Pencapaian itu menjadi bukti bahwa dengan usaha dan tekad yang kuat, siswa dari sekolah ini mampu bersaing dan meraih prestasi di tingkat regional dan nasional.
“Sekolah berharap, prestasi Dewi akan menjadi inspirasi bagi siswa lain untuk terus berjuang dan berprestasi,” harapnya.
Ke depannya, SMK Bina Husada Pamekasan bertekad untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan.
Ia berjanji, Sekolah SMK Bina Husada Pamekasan akan terus mendukung setiap upaya dan kerja keras siswa dan siswinya dalam meraih prestasi.
“Dengan berbagai program pengembangan dan pembinaan, SMK Bina Husada Pamekasan berharap dapat mencetak lebih banyak lagi siswa berprestasi yang mampu membawa nama baik sekolah di kancah nasional bahkan internasional,” tandasnya.