Polisi datangi TKP Laka Laut dan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Pamekasan

- Jurnalis

Kamis, 14 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polisi datangi TKP Laka Laut dan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Pamekasan.

Polisi datangi TKP Laka Laut dan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Pamekasan.

PAMEKASAN CHANNEL. Mendapatkan laporan adanya kejadian warga yang tenggelam saat mencari ikan ke tengah laut, anggota Polsek Tamberu gerak cepat datangi TKP laka laut dan lakukan pencarian korban bersama masyarakat.

Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto membenarkan adanya Laka Laut Perahu Tenggelam di wilayah Tamberu Kec. Batumarmar, Kab. Pamekasan.

Berdasarkan Keterangan dari korban yang selamat, bahwa pada hari Rabu tanggal 13 Maret 2024 sekira pukul 15.30 wib, Korban bersama rekan-rekanya berangkat untuk mencari ikan ke tengah laut.

BACA JUGA :  Demo Penolakan Pilkades Pamekasan Dianggap tak Masuk Akal

Setelah menebar jaring sekitar pukul 22.30 wib, rekan korban Sdr. Hasin pemilik perahu berniat untuk kembali dan pada saat hampir di pinggir laut Sdr. Hasin mengarahkan perahunya ke arah timur yang pada saat itu ombak arah barat daya menghempaskan perahu yang di tumpangi 5 orang tersebut hingga terbalik.

“Korban selamat Pak Hasin sempat berteriak memanggil awaknya yang ikut melaut untuk meninggalkan perahu, namun hanya satu orang yang menjawab panggilannya yaitu korban selamat Pak Ian”, terang Kasihumas Polres Pamekasan.

BACA JUGA :  Ratusan Pemuda Tolak Keras Pelantikan KNPI Pamekasan Periode 2021-2024

Dikatakannya, dengan bantuan jerigen Pak Hasin dan Pak Ian mencari rekan-rekanya yang lainnya namun tidak diketemukan, akhirnya korban menepi.

Koban yang berhasil selamat/menepi 3 orang atas nama Pak Hasin (47th), warga Desa Tamberu, Pak Mat Saleh (65th) warga Desa. Batubintang dan Pak Lan (50th) warga Desa Blaban, Kec. Batumarmar, Kab. Pamekasan.

Sedangkan korban yang belum ditemukan atas nama Pak Abduh (50Th) warga Desa Tamberu Barat, Kec. Sokobanah, Kab. Sampang dan H. Alwi (60Th) warga Desa Tlontorajah, Kec. Pasean, Kab. Pamekasan.

BACA JUGA :  Kapolres Pamekasan AKBP Dani Terima Penghargaan sebagai Pimpinan Institusi Peduli Kebebasan Pers

Korban Pak Abduh dan H, Alwi dinyatakan hilang sampe sekarang belum di ketemukan.

“Sampai saat ini Polsek Tamberu masih melakukan pencarian serta berkoordinasi dengan Polairud Polres Pamekasan dan para nelayan setempat, apabila saat berlayar untuk tetap memperhatikan di sekitaran apabila menemukan tanda-tanda keberadaan korban supaya cepat memberikan informasi kepada tim SAR,” tutup AKP Sri Sugiarto.

Follow WhatsApp Channel pamekasanchannel.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Supir Ngantuk, Mobil di Pamekasan Tabrak Sepeda Motor Hingga Jatuh ke Sungai
kompetisi Futsal Antar Pelajar Tingkat SMA di Pamekasan Akan Segera Bergulir, Berikut Jadwalnya
Badan Jalan Raya di Depan Kantor Bea Cukai Madura Jadi Lahan Parkir, Dishub Pamekasan: Kami Masih Mikir
Menekraf Riefky Hadiri Pelantikan Gubernur Aceh
Ketum Tani Merdeka Kunjungi Lahan Garam di Pamekasan, Sayangkan Penumpukan Garam Rakyat
Selama 14 Hari, Polres Pamekasan Akan Gelar Operasi Keselamatan Semeru 2025
Hari Pers Nasional 2025, PWI Pamekasan Eksplor Wisata Budidaya Buah
KPK Audiensi ke Polres Pamekasan, Pertanyakan Pembebasan 4 Orang dalam Kasus Sabung Ayam

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 18:27 WIB

Supir Ngantuk, Mobil di Pamekasan Tabrak Sepeda Motor Hingga Jatuh ke Sungai

Jumat, 14 Februari 2025 - 17:32 WIB

kompetisi Futsal Antar Pelajar Tingkat SMA di Pamekasan Akan Segera Bergulir, Berikut Jadwalnya

Kamis, 13 Februari 2025 - 11:53 WIB

Badan Jalan Raya di Depan Kantor Bea Cukai Madura Jadi Lahan Parkir, Dishub Pamekasan: Kami Masih Mikir

Kamis, 13 Februari 2025 - 09:08 WIB

Menekraf Riefky Hadiri Pelantikan Gubernur Aceh

Rabu, 12 Februari 2025 - 12:59 WIB

Ketum Tani Merdeka Kunjungi Lahan Garam di Pamekasan, Sayangkan Penumpukan Garam Rakyat

Berita Terbaru