PAMEKASAN CHANNEL. Salah satu tokoh masyarakat di Kecamatan Proppo Pamekasan, Husain Ali Karrar Sin Haji, mendukung upaya Kapolres Pamekasan dalam berantas narkoba dan sabu di Wilayah Proppo Pamekasan.
Menurut Putra Kiyai Ali Karrar tersebut, narkoba telah menjadi ancaman serius bagi masyarakat Pamekasan, terutama bagi generasi muda di Wilayah Proppo.
“Saya sangat mendukung dan sangat mengapresiasi dari Kapolsek Proppo Iptu Nanang Heri Purnomo beserta seluruh anggota,” ujar Husain Ali Karrar Sin Haji dalam video berdurasi 1 menit yang beredar luas, Senin (10/3/2025).
Ia juga mengapresiasi upaya Kapolres Pamekasan dalam berantas narkoba di wilayah Proppo Pamekasan.
“Saya ucapkan apresiasi juga kepada Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto yang turun langsung untuk memberantas Narkoba,” ucapnya.
Husain Ali Karrar Sin Haji berharap kepolisian Resor Pamekasan terus meluas memberantas peredaran Narkoba di Wilayahnya tersebut.
“Semoga ini terus meluas memberantas peredaran Narkoba untuk mencapai Proppo Zero Narkoba,” tandasnya.
Sebelumnya, pada Sabtu (8/3/2025) pagi, Polres Pamekasan melakukan penggeledahan di rumah terduga bandar narkoba yang berlokasi di Dusun Pademabuh Laok, Desa Jambringin, Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan.
Dalam operasi penangkapan dan penggeledahan terduga bandar narkoba ini, Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto menerjunkan 100 personel gabungan dari Polsek Proppo dan Polres Pamekasan.
“3 tersangka telah diamankan malam hari, dan 1 tersangka ditangkap paginya,” ungkap Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto.
Penulis : Idrus Ali
Editor : Mulyadi