PAMEKASAN CHANNEL. Masyarakat Desa Palengaan Laok, kecamatan Palengaan, kabupaten Pamekasan mengeluhkan terkait pemasangan kabel fiber optik milik PT Telkom Pamekasan yang terpasang di sepanjang jalan raya desa setempat.
“Kabel PT Telkom yang terpasang di sepanjang jalan Palengaan Laok itu tidak tampak fungsi dan manfaatnya bagi masyarakat sekitar.” kata Haqi warga setempat. Rabu (23/8/2023).
Haqi juga menyebut, bahwa masyarakat sangat merasa terganggu dengan adanya kabel yang diduga milik PT Telkom tersebut, karena masyarakat tidak bisa mempergunakan untuk menyambungkan sinyal WiFi ke rumah-rumah warga.
“Ketika mau masang WiFi, warga sekitar tak bisa menggunakan jaringan dari kabel yang ada itu, sementara sinyal jaringan WiFi harus lewat kabel tersebut.” ungkapnya.
Hal serupa dirasakan Abdul Rahmad yang juga warga Palengaan Laok, ia mengaku sudah 3 kali menyampaikan keluhan itu kepada pihak PT Telkom Pamekasan.
“3 kali saya sampaikan ke pihak PT Telkom termasuk pada waktu pemindahan tiang, petugasnya hanya berjanji mau mendatangkan managernya langsung, namun sampai sekarang ditunggu belum ada, sementara kabel itu juga mengganggu akses keluar masuk truk yang memuat barang.” Ujarnya.
Lanjut Rahmad, berdasarkan laporan dari warga yang punya tanah, bahwa pihak Telkom diduga juga tidak ada pemberitahuan ke pemilik tanah waktu pemindahan tiang di tanah tersebut.
“Waktu pelebaran jalan sepertinya tak ada pemberitahuan kepada masyarakat yang punya tanah, boro-boro dipasangi tiang.” Imbuhnya.
Menurutnya, jika PT Telkom tidak segera memasang boks di tempat-tempat strategis, maka pihaknya bersama perwakilan warga Palengaan Laok akan memutus kabel tersebut.
“Harus ada kompensasi penyambungan seperti pemasangan boks di tempat-tempat strategis agar bisa pasang WiFi, ya kalau nanti tidak diindahkan warga siap memutus kabelnya.” tandasnya.
Terpisah, Saat dikonfirmasi Sekretaris JM Witel PT Telkom Lutfiyana Aliansyah mengaku belum bisa memberi keterangan atas keluhan dari masyarakat.
“Untuk keterangan resmi langsung ke atasan pak JM mas tapi hari ini masih rapat, saya gak berani.” Kata Lutfiyana di kantor Telkom Jl.P. Trunojoyo Pamekasan.
Lutfiyana menyarankan, agar masyarakat langsung mengirimkan laporan tertulis atas keluhan warga tersebut kepada pihak PT Telkom.
“Kirim laporan tulisan saja pak biar nanti langsung ditangani sama yang punya ranah.” pungkasnya.